LAPORAN MAGANG - INOVASI PRODUK DAN IMPACT PADA KOPI JA’I MELALUI PROGRAM MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA UNIVERSITAS CIPUTRA SURABAYA

Ardita Fidelia Ramadani, AF and Gugus Wijonarko, GW (2025) LAPORAN MAGANG - INOVASI PRODUK DAN IMPACT PADA KOPI JA’I MELALUI PROGRAM MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA UNIVERSITAS CIPUTRA SURABAYA. Diploma thesis, STIA Manajemen dan Kepelabuhan Barunawati Surabaya.

[img] Text
2 laporan magang dita bismilah acc yallah wkwk - dita fidelia.pdf

Download (1MB)

Abstract

Bahwa magang ini adalah suatu pengembangan dari program Wirausaha Merdeka yang merupakan bagian dari program Merdeka Belajar Kampus Merdeka yang melibatkan kolaborasi beberapa pihak dalam ruang lingkup. Wirausaha Merdeka adalah bagian dari Kampus Merdeka yang dimana Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Indonesia yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa belajar dan mengembangkan diri menjadi calon wirausahawan melalui aktivitas-aktivitas di luar kelas perkuliahan, hingga kegiatan bagaimana terjun langsung melihat perkembangan bisnis-bisnis usaha mikro kecil dan menengah di sekitar kita. Sehingga kita langsung mempelajari dan sekaligus ikut menjadi bagian dalam pelaksanaan kegiatan oprasional dalam magang dengan usaha mikro kecil dan menengah. Usaha Mikro Kecil Menengah adalah kegiatan atau usaha bisnis yang dijalankan oleh individu, rumah tangga, ataupun badan usaha kecil. UMKM sendiri merupakan singkatan dari Usaha Kecil, Mikro, dan Menengah. Sebelumnya UMKM diatur dalam Undang-undang No. 20 tahun 2008, lalu diatur dalam PP No. 7 tahun 2021 tentang Kemudahan, Perlindungan, dan Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah atau yang sering disebut Usaha mikro kecil menengah.di kota Surabaya ini sudah banyak sekali masyrakat yang sudah memiliki bisnis Usaha mikro kecil menengah maka dari itu Inovasi dalam dunia kuliner terus berkembang demi menciptakan kepuasan bagi para penikmatnya. Manusia cepat jenuh akan hal atau rasa yang sama, dengan berharap ditemukannya satu cita rasa baru yang dapat memberikan kesan yang berbeda dari segala yang pernah dirasakan sebelumnya. Tidak hanya dari produk, dengan trend yang terus berubah, namun faktor pendukung lain yang berpengaruh pada image dari pihak produsen.Inovasi produk adalah menciptakan produk baru yang dapat memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen sehingga muncul minat beli terhadap produk tersebut, yang diharapkan dapat direalisasikan melalui keputusan pembelian.Inovasi poduk harus bisa menciptakan keunggulan kompetetif yang berkelanjutan dalam perubahan lingkungan yang cepat dan menuju pasar global. Keberhasilan inovasi produk membutuhkan kesesuaian antara proses dan lingkungan yang mendukung. Disamping itu keberhasilan inovasi yang dilaksanakan haruslah bersifat terus menerus dan bukan terlaksana secara insidental Roring dan Soegoto (2014:1229) menyatakan bahwa inovasi yang berkelanjutan dalam suatu. Perusahaan merupakan kebutuhan dasar yang pada gilirannya akan mengarah pada terciptanya keunggulan kompetitif. Secara konvensional, istilah inovasi dapat diartikan sebagai terobosan yang berkaitan dengan produk-produk baru. Definisi dari inovasi sendiri meliputi mengenai pengembangan dan implementasi sesuatu yang baru. Istilah 'baru' di sini bukan berarti produk yang masih orisinal tetapi lebih mengarah pada newness (kebaruan).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Depositing User: Diyan Opka Vandisia
Date Deposited: 17 Mar 2025 08:22
Last Modified: 17 Mar 2025 08:22
URI: http://repositori.stiamak.ac.id/id/eprint/677

Actions (login required)

View Item View Item